#Attribution1 {height:0px; visibility:hidden; display:none}

Breaking News

Jumat, 18 Juli 2025

Pemerintah Kabupaten Malang Genjot Rehabilitas Jalan Guna Mempercepat Dampak Ekonomi


Lini indonesia Malang - Kabupaten Malang merupakan Kabupaten terluas kedua di Jawa Timur setelah Kabupaten Banyuwangi. Disamping itu memiliki populasi terbesar yang mana sebagian besar wilayahnya merupakan pegunungan berhawa sejuk.

Selain itu Kabupaten Malang dikenal sebagai salah satu tempat tujuan wisata utama di Jawa Timur. Kabupaten Malang juga terkenal sebagai penghasil disektor Pertanian, Perkebunan dan Hasil Industri.

Maka dari itu diperlukan adanya rehabilitasi jalan guna menunjang terwujudnya program yang dicanangkan oleh Bupati Malang dengan slogannya "Malang Makmur".

Hal ini merupakan salah satu wujud kepedulihan dari Pemerintah Kabupaten Malang yang diemban melalui Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DPUBM), selaku penanggung jawab dalam rehabilitas terutama jalan yang ada di wilayah Kabupaten Malang.

"Desa Baturetno merupakan salah satu wujud program peningkatan dan perbaikan jalan".

"Desa ini memiliki areal sawah dan ladang yang luas dengan mayoritas penduduk bermata pencaharian sebagai petani dan peternak sapi". 

Desa Baturetno terdiri dari empat Dusun yakni : Pakel, Lowokjati, Nampes, dan Benel. Masing-masing dengan potensi dan keunikan tersendiri. 

Desa Baturetno juga berbatasan dengan Desa Sidodadi di utara, Desa Dengkol di timur, Watugede di selatan, dan Desa Tamanharjo di barat, Sabtu (19/07/2025).

Peningkatan dan perbaikan jalan berada di wilayah Baturetno-Sidodadi Kecamatan Lawang, melingkupi wilayah Dua Desa yaitu Desa Baturetno dan Desa Srigading. 

Peningkatan jalan sendiri di bagi dua segmen 1: panjang 280 M dan lebar 4-4,7 M. Segmen 2 : panjang 238 M dan lebar 4-4,7 M dan diselesaikan pada bulan Juni dengan progres 100%.

Peningkatan jalan tersebut diusulkan oleh teknokratik (Pengetahuan Keahlian Dalam Bidang Tertentu), melalui hasil Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang).

Sebelum ada peningkatan dan perbaikan jalan, jalan tersebut dalam kondisi Eksisting (Infrastruktur Yang Sudah Ada Digunakan Saat Ini) dengan kerusakan jalan 20%.

Dengan adanya jalan yang sudah baik dan mulus, diharapkan jalur Lalu Lintas lancar dan bisa menunjang di sektor ekonomi meningkat. 

Dikarenakan keberadaan jalan tersebut merupakan jalan penghubung antar wilayah, meliputi : Wilayah Kecamatan Pakis, Singosari, Jabung dan Lawang.



Kepala Dinas Bina Marga Khairul Isanaidi Kusuma mengatakan, Dinas Bina Marga selalu komitmen dalam tugas penanganan rehabilitas dan pemeliharaan infrastruktur jalan yang berkelanjutan. Utamanya pada akses jalan yang berdampak peningkatan ekonomi, tegasnya.

Kepala Desa Baturetno, Solehan mengatakan, kami berterima kasih kepada Bapak Bupati yang dulu pernah menjanjikan anggaran untuk Desa.

Sekarang diwujudkan melalui peningkatan dan perbaikan jalan, semoga dengan adanya jalan yang baik bisa membawa dampak peningkatan perekonomian masyarakat khususnya di Desa Kami, lanjutnya.

Selain ada peningkatan jalan, rencana mau dibangunkan TPSP (Tempat Pembuangan Sampah Terpadu) oleh Dinas Cipta Karya dan pembangunan Sanitasi di beberapa titik. Dengan adanya Sanitasi diharapkan bisa menjaga kuwalitas kehidupan dan lingkungan yang bersih dan sehat, tandas Solehan.  

(Andik)

Share:

0 komentar:

Posting Komentar